BunSay Game 12 (day 6): Review Bayyinah TV


🍁Link: https://bayyinahtv.com/

🍁Introduction:
Sebenarnya awal mula 'pertemuan' dengan Bayyinah adalah 'menemukan' Darul Arqam Studio terlebih dahulu, itu adalah studio yang membuat video ilustrasi & animasi pendek tentang Al-Qur'an & Islam yang diambil dari ceramah-ceramahnya Ust. Nouman Ali Khan (fyi, orang-orang yang bekerja di behind the scene studio ini orang-orang Indonesia loh😍). Jadi kalo lagi butuh recharge iman tapi waktu cuma sedikit, aku sering buka channel youtube-nya Free Quran Education, isinya singkat, menarik, mudah dipahami, & insya Allah tercerahkan.

Khutbah-khutbah Ust. Nouman Ali Khan selalu mengangkat isu-isu kontemporer yang terkini dengan bahasa yang mudah dicerna & (yang menarik lagi) pembahasan ayat Qur'an dari segi linguistik (bahasa Arab), jadi kenapa Allah menggunakan suatu kata tertentu bukan kata yang lain itu dijelaskan dan bikin "Masya Allah, ternyata Qur’an kalo dipelajari sungguh-sungguh, walaupun sudah dibaca berkali-kali, selalu ada pencerahan yang Allah izinkan masuk ke dalam hati kita😍 *insya Allah". Kalo istilah yang digunakan sama beliau Reconnecting To The Quran.

Selain melalui website & berbagai medsos, Ust. Nouman Ali Khan juga sering mengisi khutbah-khutbah di masjid/universitas-universitas di beberapa negara. Dan Alhamdulillaah beberapa hari sebelum Ramadhan kemaren, Ust. Nouman Ali Khan berkesempatan mengunjungi Indonesia, di masjid Istiqlal!


🍁About:
Bayyinah ini diinisiasi oleh Ust. Nouman Ali Khan, yang menarik dari beliau adalah latar belakang pencarian beliau akan Islam (rediscovery), walaupun terlahir dari keluarga muslim tapi ketertarikan pada Al-Qur’an yang mendalam bukan sejak dini, bahkan beliau pernah (hampir) menjadi atheis. Justru ketika beliau kuliah di negara sekuler (Amerika), beliau dipertemukan dengan seorang teman yang menunjukkan (kembali) wajah Islam sesungguhnya (dengan kelembutan bukan paksaan atau nyinyiran), lalu dipertemukan oleh guru yang mengajarkan Al-Qur'an & bahasa Arab, maka mulailah ust. Nouman Ali Khan mencintai Al-Qur'an😍

Bayyinah TV menawarkan kelas online komprehensif, pelajaran disampaikan oleh Ust. Nouman Ali Khan langsung dan juga ada beberapa ustad lainnya (Omar Suleiman, Abdullah Oduro, Adam Jamal, …)

Di Bayyinah TV, materi dibagi menjadi beberapa kategori:
  • Quran (Divine Speech, A Thematic Overview, A Deeper Look),
  • Arabic (Reading Basics, Reading Fluency, Reading Classics, and Arabic with Husna),
  • Story Night (Forging a Hero, A Night to Remember, Story of Jibreel, Young and Courageous),
  • History (The Four Imams, Mothers of the Believers, Abu Huraira, and Masjid Al-Aqsa), dan
  • Inspiration (Story of Prayer, Parenting, Hijab, Leadership, The Journey to Faith, Virtues of Laylat Al-Qadr, Greed, Community Reform, Islam and Living in the West). Serta ada Ramadhan series!

🍁Who Uses Bayyinah TV?
Anyone who loves and wanna learn Islam and Arabic!

🍁Let’s try it!
Alhamdulillaah bulan Ramadhan kemaren dapet gift berlangganan Bayyinah TV free for one year!
Kemaren apply-nya lewat sini https://my.bayyinah.tv/sponsorship-form .

Kalo bayar lumayan soalnya $11 per bulan. Kalo langganannya sekaligus 1 tahun bisa save 15%.
Masya Allah terharu banget karena buka email-nya saat lebaran, merasa dapet hadiah lebaran dan salah satu do’a di bulan Ramadhan kemaren dikabulkan sama Allah.
Niat pengen berlangganan Bayyinah TV adalah karena mau belajar bahasa Arab lewat program “Arabic with Husna” (ada free ebook-nya juga loh!). Fyi, Husna adalah anak perempuannya Ust. Nouman Ali Khan. Jadi di video itu ust. Nouman sedang mengajar bahasa Arab ke Husna, nah karena mengajar anak-anak jadi suasananya lebih santai dan menyenangkan. Cocok banget buat newbie, seperti aku!

🍁Foto/Video:




🍁Score: ⭐⭐⭐⭐⭐

🍁Quote:
"Al-Qur'an adalah bukti cintanya Allah. Bukti pedulinya Allah. Kalau kamu ingin tahu betapa cinta & pedulinya Allah, pelajari Al-Qur'an."
Once you embark on this learning journey, the beauty of Allah's words will be revealed again and again.


Salam Ibu Profesional
Miranti Banyuning Bumi

#Tantangan10Hari
#Level12
#KuliahBunsayIIP
#KeluargaMultimedia

Tags: Kuliah Institut Ibu Profesional

Posting Komentar

0 Komentar

Langsung ke konten utama